KedaiPena.Com- Ketua Komisi Pemilihan Umum atau KPU RI Hasyim Asy’ari meminta dukungan dan doa dari masyarakat agar mampu kuat menjaga diri di tengah kompetisi Pilpres 2024. Hasyim Asy’ari berharap, agar dirinya beserta para komisioner KPU lainya mampu menjaga kesehahatan dan kesabaran agar Pemilu 2024 berjalan dengan integritas, demokratis dan damai.
Demikian hal itu disampaikan Hasyim begitu ia disapa saat membuka proses pendaftaran capres-cawapres di Kantor KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat. Pasangan capres-cawapres pertama yang mendaftarkan diri ke KPU ialah Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.
“Kami mohon dukungan dan doa karena kami juga harus kuat-kuat menjaga diri di tengah kompetisi pemilu ini, kesehatan dan kesabaran, agar pemilu berjalan berintegritas demokratis dan damai,” kata dia, Kamis,(19/10/2023).
Hasyim meminta, pasangan capres dan cawapres beserta pendukungnya dapat menjaga ikatan kebersamaan keluarga besar bangsa Indonesia. Hasyim pun memahami bila nantinya dalam kontestasi di 2024 akan terjadi konflik dan kompetisi yang terjadi.
“Kita semua memahami bahwa dalam situsi pemilu pasi ada konflik dan kompetisi tapi harus kita sadari bersama kita dalam satu ikatan keluaga besar bangsa indonesia bersama,” ungkap dia.
Dalam kesempatan itu, Hasyim mengungkapkan, jika pasangan Anies dan Muhaimin Iskandar berkas pendaftaran calon presiden dan calon wakil presiden dari Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) telah lengkap. Selanjutnya, KPU akan melakukan verifikasi terhadap dokumen-dokumen pendaftaran Anies-Cak Imin.
“Ukurannya 2 benar atau belum, sah atau belum, nanti ada kesempatan sekiranya belum maka ada kesempatan untuk kelengkapan dan perbaikan,” jelas dia.
Ia juga mengatakan, nantinya KPU akan memberikan surat pengantar kepada para pasangan calon untuk dapat melakukan pemeriksaan kesehatan di RSPAD, Jakarta. Pemeriksaan kesehatan, kata dia, akan dilakukan oleh tim pemeriksa RSPAD pada Sabtu 21 Oktober 2023.
“Apakah dapat menjalankan tugas sebagai presiden dan wakil presiden yang akan dilakukan oleh tim pemeriksa RSPAD dan akan dilakukan Sabtu 21 oktober 2023,” tandas dia.
Laporan: Muhammad Rafik