KedaiPena.Com – Keputusan penghentian pembangunan reklamasi Pulau G yang dilakukan Tim Gabungan yang dipimpin Menteri Koordinator Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli adalah keputusan yang tepat.
Demikian dikatakann Dirjen Planologi Kehutanan dan Tata Lingkungan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), San Afri Awang saat diwawacara KedaiPena.Com di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (19/7).
“Keputusan tersebut kan berasal dari hasil kajian. Dan saya kira itu keputusan terbaik yang dilakukan oleh Pak Rizal. Sebab Pulau G itu memanng perlu kita perhatikan betul, karena banyak yang terdapat di sana, seperti kabel listrik dan yang lainnya,” ungkapnya.
Ia pun mengungkapkan, bahwa hasil analisis dampak lingkungan (Amdal) yang dilakukan oleh KLHK memang menemukan fakta bahwa reklamasi Pantura (Pantai Utara) Jakarta sebagai tempat yang bermasalah. Dan harusnya melalui kajian yang total, apabila ingin dijadikan pulau buatan.
“Amdal yang terbaik adalah amdal yang secara kawasannya diperbincangkan. Karena di Pantura ini kan per pulau. Jadi sebenarnya harus total untuk melakukan pembahasan di KLHS (Kajian Lingkungan Hidup Strategis). Dan kami amat sangat mendorong hal tersebut,” tandasnya.
(Prw)