KedaiPena.Com – Pengamat Politik Universitas Al Azhar Ujang Komarudin menilai, kepulangan Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab ke Indonesia akan memberikan efek panjang kepada peta perpolitikan di Indonesia.
Ujang mengatakan, bahwa kehadiran Habib Rizieq di Indonesia tidak akan membawa pengaruh di pilkada 2020 lantaran minimnya waktu.
“Panjang. Kalau untuk pilkada tidak terlalu berlengaruh. Karena pilkada hanya tinggal beberapa hari lagi. Calon pilkada di setiap daerah juga beda-beda,” tegas Ujang, Rabu, (11/11/2020).
Namun untuk kontestasi Pilpres 2024, kata Ujang, bisa sangat berpengaruh. Hal itu lantaran selain kandidatnya sedikit pada pilpres 2024 tak ada incumbent.
“Jadi HRS bisa konsolidasi dari saat ini,” tegas Ujang.
Ujang menambahkan, HRS atau Habib Rizieq disapa merupakan simbol dari perlawanan terhadap pemerintah.
“Namun HRS itu ulama besar. Dan saya yakin dia akan menjaga kesejukan untuk bangsa ini,” tandas Ujang.
Laporan: Muhammad Lutfi