KedaiPena.Com – Warga mengaku resah dengan kondisi ekonomi sekarang ini. Harga kebutuhan pokok yang melambung tinggi, harga bahan bakar minyak yang melonjak, dan tarif dasar listrik yang mahal telah membuat ekonomi masyarakat menjadi semakin terpuruk.
Demikian keluh Maryati, salah seorang warga Bukit Duri, Jakarta Selatan saat menyambangi kediaman begawan ekonomi Rizal Ramli di Jalan Bangka, Jakarta Selatan, Rabu (4/6/2018).
“Kami sebagai rakyat kecil hidupnya sudah susah, tapi kenapa pemerintah malah menaikan harga kebutuhan pokok, TDL, dan harga BBM. Terlebih lagi, kita untuk cari kerja aja susahnya minta ampun. Ini ibarat kita sudah jatuh tertimpa tangga,” keluh Maryati.
Maryati menaruh harapan besar pada Rizal Ramli, mengingat banyak hal yang sudah dilakukan mantan Menko Ekuin era pemerintahan Abdurahman Wahid itu dalam memperjuangkan rakyat.
“Waktu Pak Rizal jadi Menteri-nya Jokowi, TDL aja gak naik. Kita beli pulsa listrik gak ada tuh yang namanya potongan-potongan administrasi. Kami semua menaruh harapan besar pada Pak Rizal. Pak Rizal harus bersedia jadi presiden,” tukas Maryati.
Masih kata Maryati, seluruh rakyat pasti ingin hidup makmur. Bukan seperti sekarang yang hanya dirasakan sebagian golongan.
“Kita semua ingin hidup lebih baik. Jangan banyak pengangguran. Sekarang harga segala-galanya naik. Makanya enggak ada perubahan jadi gimana. Yang susah makin susah. Mudah-mudahan bapak terpilih. Insya Allah,” ujarnya lagi.
Laporan: Irfan Murpratomo