KedaiPena.Com – Ketua DPR RI periode 2024-2029 Puan Maharani meminta partisipasi komponen masyarakat, mulai media masa, pers, kaum intelektual, akademisi, mahasiswa, LSM, ormas untuk memberikan masukan, pandangan dan kritik terhadap berbagai kebijakan negara yang akan diambil.
“Berikanlah pandangan, saran dan kritik yang ikut mencerdaskan kehidupan bangsa,” tegas Puan saat menyampaikan pesannya usai ditetapkan sebagai Ketua DPR RI periode 2024-2029, dikutip, Rabu (2/10/2024).
Puan memastikan, dirinya pada masa kepemimpinannya sebagai Ketua DPR RI 2024-2029 akan menggelorakan semangat kerja bersama. Hal ini, kata Puan, guna mewujudkan DPR RI parlemen yang modern, terbuka, dan aspiratif.
“Serta berupaya menjadikan DPR RI sebagai rumah rakyat yang sesungguhnya,” ungkap Puan.
Dalam pesannya, Puan mengajak, seluruh anggota DPR RI periode 2024-2029 untuk dapat menjadi wakil rakyat yang memberikan manfaat pengabdian kepada tanah air, bangsa dan negara.
“Marilah kita gunakanlah panggilan sejarah ini, agar kita, menjadi Anggota DPR RI yang dapat memberikan manfaat pengabdian kepada tanah air, bangsa, dan negara. Selamat bekerja menjalankan kedaulatan rakyat,” tandasnya.
Laporan: Muhammad Rafik