KedaiPena.Com – Kampung China di Kota Wisata Cibubur meriah saat Perayaan Imlek. Pernah-pernik khas etnis Tionghoa mendominasi.
Sebut saja, ‎lampion berwarna merah. Selain itu, para pedagang juga menjajakan baju dan ‘perintilan’ khas China lainnya.
Namun, berdasarkan pantauan KedaiPena.Com di lokasi, kebanyakan yang datang bukanlah pribumi. Hampir tidak Ada warga keturunan hadir.‎
‎Ketua Kordinator Lapangan Kampung China, Jaja (35) mengatakan, rata-rata warga keturunan tidak datang di hari H Imlek.
“Mereka kebanyakan datang tiga hari setelah Imlek,” tegas dia.‎
Warga pribumi yang datang ke Kampung China Kota Wisata Cibubur, sambung dia, datang, selain untuk merasakan atmosfer Imlek, juga untuk bermain ke Fantasi Island.
Tempat itu merupakan tempat bermain milik Kota Wisata. Meski sekarang, beberapa bagiannya sedang direnovasi.‎
Selain itu, Jaja menambahkan, banyaknya penggujung hari ini, karena warga yang niat awalnya berlibur ke Taman Buah Mekar Sari batal plesiran. Sebabnya, akses jalan ke Mekar Sari macet luar biasa.‎
“Kampung Chna sendiri buka dari jam 09.00 pagi sampai pukul 07.00 malam. Penggujung sama sekali tidak dikenakan biaya untuk masuk ke sini,” Jaja memungkasi.
(Apit/Foto: Apit)