KedaiPena.Com – Telah terjadi kejadian kebakaran hutan (karhutla) di Taman Nasional Bromo Tengger Semuru (TNBTS), tepatnya di Blok Savana yang berada di wilayah Gunung Bromo. Obyek yang terbakar adalah padang ilalang dan semak belukar, luas areal sendiri kurang lebih 30 Ha.
Kepala Taman Nasional Bromo Tengger Semeru John Kennedy mengatakan, dari informasi yang didapat di lapangan, diduga penyebab kebakaran adalah faktor manusia, yang membakar savana untuk tujuan peremajaan rumput untuk ternak mereka.
“Kejadian kebakaran diketahui sekitar pukul 10.00 pagi. Spot pertama adalah Blok Watu Kutho,” beber John kepada KedaiPena.Com, Selasa (12/9).
John melanjutkan, progres tindak lanjut penanganan karhutla ini sudah dilakukan dengan melakukan pemadaman bersama masyarakat, personil gabungan TNI, Polri dan MPA berjumlah sekitar 50 orang.
“Untuk lokasi sekitar Blok Watu Kutho sampai dengan Blok Watu Gedhe sudah berhasil dipadamkan. Yang belum bisa dipadamkan adalah bagian tebing mengarah Blok Bantengan. Api merambat naik tebing,” jelas John.
Tidak bisa dipadamkanya bagian tebing yang mengarah Blok Bantengan, lanjut John, juga disebabkan oleh faktor  angin kencang yang membuat api sulit dipadamkan.
“Sampai saat petugas kami dibantu dengan masyarakat dan aparat masih mengisolir api sehingga tidak menjalar ke lokasi lain,” demikian John.
Laporan: Muhammad Hafidh