KedaiPena.Com - Anggota Komisi VII DPR RI, Endre Saifoel menyesalkan pemogokan seribuan karyawan PT Freeport terkait pesangon. Aksi mogok tersebut membuktikan bahwa ada yang belum dituntaskan oleh PT Freeport selama ini.
“Tentunya itu juga kan menyebabkan kerugian untuk Freeport Indonesia itu sendiri,” sesal Endre saat di wawancara KedaiPena.Com di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, selasa (4/10)
Politisi partai Nasional Demokrasi ini mengatakan aksi mogok tersebut seharusnya tak terjadi, apalagi jika mengingat jumlah pendapatan yang diraup PT Freeport.
“Pendapatan dari Freeport sudah di atur di undang-undang, dan jika sekarang banyak karyawan yang melakukan demo dan mogok tentunya amat sangat disayangkan,” sesal dia
Seperti diketahui, seribuan karyawan PT Freeport menggelar aksi mogok. Aksi menuntut pesangon tersebut telah berlangsung sejak 28 September lalu.
VP Corporate Communications PT Freeport Indonesia Riza Pratama pun mengatakan sedang berupaya untuk mengatasi masalah ini dan mengembalikan operasi tambang terbuka sesegera mungkin.
(Apit/ Dom)