KedaiPena.Com – Calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilgub DKI Jakarta 2024 melaksanakan kampanye akbar terakhir sebelum masa pencoblosan pada, Sabtu,(23/11/2024). Mereka mengadu dan mengobral janji di momen kampanye akbar sebelum memasuki masa tenang pada tanggal 24 November 2024.
Pasangan calon nomor urut 1 Ridwan Kamil dan Suswono menjanjikan pembangunan rumah ibadah yang mudah bila dia terpilih menjadi gubernur Jakarta. Hal itu disampaikan Cagub Ridwan Kamil dalam orasi saat kampanye akbar di Taman Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Sabtu (23/11/2024).
“Semua golongan agama akan dilindungi, dipermudah rumah ibadahnya, dikawal segala kegiatan-kegiatan sosial keagamanya,” kata Ridwan Kamil di atas panggung.
Ridwan Kamil memastikan dirinya bersama Suswono juga akan mengayomi semua agama dan golongan bila terpilih sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2024. Ridwan Kamil memastikan dirinya dan Suswono merupakan pemimpin yang berpijak kepada Pancasila.
“Untuk mengayomi semua agama, mengayomi semua golongan, mengayomi semua etnisitas karena kami berdua adalah pemimpin Pancasila. RIDO adalah pemimpin yang berpijak pada Pancasila,” tegas dia.
Tak lupa, eks Gubernur Jawa Barat ini juga mengucapkan terima kasih kepada warga Jakarta yang mendukungnya.
“Saya bersama Pak Suswono mengucapkan terima kasih Mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga Jakarta yang sudah mendukung Pasangan Rido Terima kasih dari hati yang terdalam,” pungkas dia.
Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta nomor urut 2, Dharma Pongrekun-Kun Wardana juga menyampaikan sejumlah janji kepada warga dalam kampanye akbar di Lapangan Tabaci, Kalideres, Jakarta Barat. Janji yang dilontarkan oleh calon independen ini lebih edan lagi lantaran akan membebaskan beban pajak bagi pengemudi taksi online dan motor online.
“Saya akan bebaskan beban pajak bagi pengemudi taksi online dan motor online. Saya akan berikan (kartu) Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) gratis. Saya akan hapus utang pajak kendaraan tua kategori bukan mewah,” ujar Dharma dalam pidatonya pada kampanye akbar Pilkada Jakarta.
Dharma turun berjanji meniadakan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) di bawah Rp5 miliar. Bahkan untuk rumah makan, kata Dharma, dirinya hanya akan memotong pajak menjadi 1 persen.
“Saya juga akan memotong pajak PB1 untuk rumah makan dan ‘takeaway’. Untuk rumah makan, saya potong hanya menjadi 1 persen dan untuk ‘takeaway’ 0,” tegas dia.
Sementara pasangan calon nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno menggelar kampanye akbar di Stadion Madya GBK Jakarta berjanji menepati amanah untuk menyelesaikan masalah DKI Jakarta dalam 100 hari.
“Saudara-saudara sekalian, saya dan Bang Doel, kalau diberikan amanah untuk menjadi Gubernur Jakarta, dalam 100 hari saya akan selesaikan persoalan-persoalan yang ada di masyarakat,” kata Pramono dalam kampanye akbar di Stadion Madya GBK Jakarta.
Pramono memastikan akan menyelesaikan permasalahan Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus, Kartu Jakarta Sehat, lansia, jumantik, difabel dan sebagainya. Dia mengaku semakin optimis memenangkan Pilkada DKI dengan kehadiran mantan gubernur Jakarta seperti Sutiyoso (Bang Yos), Fauzi Bowo (Foke), Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), dan Anies Baswedan dalam kampanye.
“Bersama kita hadir Bang Foke, Gubernur Jakarta yang pada waktu itu banyak membangun Jakarta. Hadir juga Ahok, keluarga besar Mas Anies Baswedan dan keluarga besar Bang Yos,” ungkap dia.
Laporan: Tim Kedai Pena