KedaiPena.Com – Begawan Ekonomi Rizal Ramli mengaku optimis, jika diberi kesempatan menjabat sebagai orang nomor 1 di Indonesia, dapat menaikan pertumbuhan ekonomi RI. Bahkan, Rizal meyakini, ekonomi Indonesia dapat naik sampai angka 10 persen.
“Kalau Rizal Ramli jadi orang nomor satu atau nomor 2 di Indonesia, saya yakin bisa menaikan pertumbuhan ekonomi sampai 10 persen setiap tahunnya dari 2019 sampai dengan 2024,” jelas dia dalam sebuah diskusi yang digelar Alumni UI 78 di bilangan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (10/1/2018).
Rizal juga menyakini, pendapatan per kapita rakyat Indonesia bisa digenjot mencapai 6000 sampai dengan 7000 US dolar.
Rizal mengatakan apabila hal tersebut terwujud, maka demokrasi Indonesia berjalan dengan baik lantaran daya beli masyarakat akan dan ekonomi Indonesia juga turut meningkat.
“Caranya bagaiamana? Seperti waktu saya jadi menko ekonomi 16 tahun lalu, saya minta Indonesia segera dirating, ada dua tawaran potong pajak atau potong anggaran. Tapi, kami tidak mau, karena cara kami adalah ‘growth story’ bagaimana memacu pertumbuhan ekonomi,” beber Rizal.
Rizal pun menjelaskan cara untuk memacu dan memompa pertumbuhan ekonomi Indonesia tersebut dengan revaluasi aset, sekuritisasi aset BUMN-BUMN.
“Karena kalau sekarang kan menterinya kan ga mau melakukan itu dan lebih milih jual aset dan jual proyek. Dalam pemikiran pejabat kita, masih selalu jual aset yang utama,” jelas dia
Tidak hanya itu, lanjut Rizal, skema Build Operate Transfer (BOT) dan Build Own Operate (BOO) juga bisa digunakan karena hal itu jauh lebih menarik bagi investor.
“Ini solusinya adalah negara dulu yang ngurus pembebasan tanah, pemerintah ganti untung dengan insentif keuntungan 5 persen. Lalu pemerintah juga bisa tarif keuntungan 5 persen dari pengusaha. tu adalah salah satu cara untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi,” pungkas dia.
Laporan: Muhammad Hafidh