KedaiPena.com – Direktur Rumah Politik Indonesia, Fernando EMaS memprediksi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep bakal memperoleh dukungan dari partai-partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Tengah 2024.
Ia memaparkan PSI hanya memiliki dua kursi di DPRD Jawa Tengah, sedangkan syarat pencalonan harus didukung oleh koalisi yang memiliki 22 kursi DPRD. Menurutnya dukungan kursi parlemen itu bakal datang dari KIM.
“Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN dan Partai Demokrat akan membuka peluang untuk mendukung Kaesang mengikuti kontestasi pilkada Jawa Tengah,” kata Fernando, Jumat (12/7/2024).
Ia menjelaskan, dukungan itu bakal diperoleh karena Kaesang memiliki peluang besar di Jawa Tengah, berdasarkan survei tingkat elektabilitas di daerah tersebut.
Berdasarkan hasil survei LSI, elektabilitas Kaesang mengungguli Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi. Di mana Kaesang memperoleh 15,9 persen, sementara Ahmad mengantongi 12,9 persen.
“Kaesang yang berdasarkan beberapa hasil lembaga survei hasilnya cukup memuaskan,” ucapnya.
Sementara, untuk calon pendamping, peluang terbesar adalah Ahmad Luthfi.
“Ahmad Luthfi bersaing dengan Kaesang. Sehingga ada upaya coba menduetkan keduanya,” pungkasnya.
Sebelumnya, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia Kaesang Pangarep meminta publik bersabar soal keputusan karier politiknya untuk maju di Jakarta atau Jawa Tengah pada Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024.
“Mengenai saya tadi, Jakarta atau Jawa Tengah, sabar,” kata Kaesang dalam konferensi pers saat kunjungan ke Kantor DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Jakarta.
Laporan: Ranny Supusepa