KedaiPena.Com – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Provinsi Banten, Tabrani mengklaim angka partisipasi sekolah di Provinsi Banten terus mengalami peningkatan, meski saat ini masih dibawah rata-rata nasional.
“Ternyata di tahun 2022 berdasarkan data sementara yang dinas pendidikan ketahui ini mulai ada peningkatan jumlah pendaftar di sekolah,” ucap Tabrani, Sabtu (2/6/2022).
Menurutnya, hal tersebut terlihat dari beberapa sekolah yang saat ini terjadi peningkatan pendaftar siswa baru, seperti di SMA Cileles yang biasanya hanya 3 rombel pendaftar, dan tahun ini bisa mencapai 6 rombel,
“Begitu juga di SMA Wanasalam yang biasa dia menerima 4 rombel sekarang ini ukurannya sudah 7 rombel, sehingga saya menafsirkan bahwa minat masyarakat untuk sekolah di SMA ini sudah mulai naik,” katanya.
Selanjutnya, ia menyampaikan berdasarkan data BPS bahwa angka partisipasi sekolah di Provinsi Banten baru mencapai 68,94 persen, dibanding dengan capaian nasional yang 73,09 persen. Sehingga pihaknya akan terus mengejar dari selisih tersebut.
“Mudah-mudahan ini akan menjadi kedepan angka yang minimal sama dengan capaian nasional untuk angka partisipasi sekolah, syukur-syukur kita bisa lebih dari nasional,” imbuhnya.
Ia menuturkan, jika angka partisipasi sekolah tersebut dapat tercapai atau bahkan melebihi dari angka rata-rata nasional, maka dapat dikatagorikan partisipasi sekolah di Provinsi Banten baik.
“Kalau itu tercapai maka dapat dikatagorikan Banten ini angka partisipasi sekolahnya bisa baik,” tandasnya.
Laporan: Muhammad Lutfi