KedaiPena.Com – Politikus Partai Gerindra Biem Benyamin mengakui setiap kader di partainya mendukung siapapun pendamping yang dipilih oleh Ketua Umum Prabowo Subianto untuk berlaga di pemilihan presiden tahun depan.
Biem begitu ia disapa mengatakan bahwa setiap kader Gerindra hanya memberikan masukan saja. Pada akhirnya semua keputusan akan berpulang kepada Prabowo.
“Siapapun keputusan pak Prabowo kader mendukung. Tentunya ada diberikan masukan-masukan tapi semua berpulang ke Pak Prabowo,†ujar Biem saat berbincang dengan KedaiPena. Com, Selasa (31/7/2018).
Namun demikian, Biem berharap, siapapun calon yang akan mendampingi Prabowo nanti dapat turut menaikkan elektabilitas pada Pilpres 2019.
Saat siapa sosok tersebut, Biem mengisyratkan sosok tersebut dari kalangan ekonom. Biem menyebut nama eks Menko Kemaritiman Rizal Ramli.
“Kalangan ekonom, PS-RR (Prabowo Subianto-Rizal Ramli). Melengkapi, Kalau itu bisa, bagus,†pungkas Biem
Jelang pendaftaran pencapresan sejumlah nama dikaitkan dengan mantan Danjen Kopassus tersebut. Nama Ekonom Rizal Ramli hingga putra mantan Presiden ke 6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) Agus Harimurti Yudhoyono masuk dalam list pendamping Prabowo.
Terbaru Ijtima Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Ulama (GNPF-Ulama) merekomendasikan Prabowo dengan Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al Jufri atau Ustaz Abdul Somad.
Laporan: Muhammad Hafidh