KedaiPena.Com – Warga perumahan Ciater Permai, Kecamatan Serpong, menggagas aplikasi pengelolahan lingkungan demi terwujudnya kenyamanan bagi masyarakat sekitar.
Ketua RW 04 Ciater Ismail Djamal, kepada wartawan, Sabtu, (2/10/2021) mengapresiasi aplikasi Rookon yang digagas warganya. Aplikasi ini sudah mulai dirasakan manfaatnya oleh beberapa RT.
“Aplikasi ini dapat menjembatani kesusahan transaksi. Terutama pembelian pulsa, bayar listrik, dan internet, semua bisa online menggunakan aplikasi. Inilah semangat gotong royong,” ujar dia di Ciater.
Ismail mengatakan dahulu warga bergotong royong membawa cangkul, arit dan makanan dari rumah. Sekarang zaman sudah berubah, teknologi semakin berkembang lebih cepat dari yang dipikirkan.
“Melalui aplikasi ini kita bisa saling ‘support‘, saling dukung untuk peningkatan ekonomi antar warga,” papar Ismail.
“Saya sangat berharap keberadaan aplikasi Rookon bisa mengurangi kontak fisik antar manusia. Terlebih situasi pandemi seperti ini, tentu pilihan terbaik tidak berkerumun dan kontak dengan banyak orang. Aplikasi Rookon ini salah satu solusinya,” tandasnya.
Sementara penggagas aplikasi Rookon, Dudya Dermawan menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh masyarakat Cuater dan Pemerintah Kota Tangsel yang selalu mendukung untuk program-program yang diusulkan.
Di tempat yang sama Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Fuad mengatakan aplikasi Rookon secara resmi telah diluncurkan.
“Semoga aplikasi Rookon menjadikan masyarakat semakin rukun, dan dapat mewujudkan terbentuknya media informasi, penataan lingkungan dan sistem jejaring ekonomi hingga level bawah dapat saling mendukung,” pungkasnya.
Laporan: Sulistyawan