KedaiPena.Com- Pelaksanaan pesta demokrasi yakni Pileg dan Pilpres 2024 akan berlangsung besok tanggal 14 Februari 2024. Masyarakat Indonesia akan menentukan pilihanya selama lima tahun kedepan pada esok hari.
Caleg DPR RI Partai Demokrat dari Daerah Pemilihan (dapil) Jatim VII Sartono Hutomo menghimbau masyarakat untuk menolak dan melawan praktik politik uang pada pemilu 14 Februari 2024.
Anggota Komisi VII DPR RI dari dapil Kabupaten Magetan, Ngawi, Pacitan, Ponorogo, dan Trenggalek ini berharap masyarakat dapat memilih caleg yang berintegritas dan memperjuangkan aspirasi masyarakat.
“Meminta pengawas TPS juga untuk patroli mencegah politik uang di masa tenang,” kata Sartono, Selasa,(13/2/2024).
Sartono juga berharap agar seluruh elemen masyarakat menjaga keharmonisan pelaksanaan Pemilu 2024 agar berjalan damai. Dia meninta untuk tidak menjelek-jelekkan calon lain.
“Kita bersama-sama bertanggungjawab, tolong menjaga keharmonisan yang ada.
Mengkritik boleh, tetapi tidak boleh menjelek-jelekkan, adu argumentasi boleh, tanpa harus saling menjatuhkan jangan saling fitnah,” papar Sartono.
Sartono meyakini,siapapun yang terpilh pada kontestasi Pemilu 2024 merupakan putra-putri terbaik bangsa yang rela mengorbankan seluruh waktu dan kepentinganya untuk negara ataupun daerahnya.
“Yang rela mengorbankan seluruh waktu dan kepentingannya untuk negara ataupun daerahnya,” tandas Sartono.
Laporan: Muhammad Lutfi