KedaiPena.Com– Anggota DPR RI Daerah Pemilihan Jawa Barat atau Jabar II dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Ahmad Najib Qodratullah memuji keberhasilan pasangan Jeje Ritchie alias Jeje Govinda dan Asep Ismail yang berhasil unggul dalam hitung cepat kontestasi Pilbup Kabupaten Bandung Barat (KBB) 2024.
Najib menilai, keberhasilan Jeje Govinda dan Asep Ismail merupakan buah kerja keras selama beberapa bulan terakhir turun langsung ke masyarakat. Dalam catatan Najib, pasangan yang diusun oleh Partai Amanat Nasional atau PAN ini telah turun ke 16 kecamatan, 108 desa dan 401 RW selama 2,5 bulan berkampanye.
“Itu buah dari kerja keras selama beberapa bulan dengan cara turun langsung kepada masyarakat, dalam data tim catatan turun ke lapangan semala 2.5 bulan. 16 kecamatan telah terkunjungi 108 desa 401 RW,” kata Najib kepada awak media di Jakarta, Jumat,(29/11/2024).
Najib mengungkapkan, pasangan Jeje Govinda dan Asep Ismail telah melakukan kontak langsung dengan 20 ribu masyarakat. Total ini, kata Najib, dihitung dari setiap pasangan Jeje Govinda dan Asep Ismail melakukan kampanye untuk bertemu masyarakat langsung.
“Dimana telah terjadi kontak langsung dengan masyarakat sebanyak kurleb 20 ribu masyarakat (dihitung dalam setiap pertemuan),” papar Najib.
Najib mengakui, keberhasilan pasangan Jeje Ritchie alias Jeje Govinda dan Asep Ismail juga tidak bisa dilepaskan dari gerakan relawan yang masif di seluruh kecamatan dan desa di Kabupaten Bandung Barat.
Najib menegaskan, pasangan Jeje Ritchie alias Jeje Govinda dan Asep Ismail banyak mendapatkan aspirasi yang disampaikan secara langsung oleh masyarakat.
“Disamping itu gerakan relawan yang cukup masif di seluruh kecamatan desa yang ada. Banyak aspirasi yang disampaikan secara langsung,” pungkas Najib.
Sekedar informasi, musisi bernama lengkap Jeje Ritchie Ismail itu maju bersama Asep Ismail dan bertarung melawan tiga paslon lainnya di Pilbup Bandung Barat. Berdasarkan real count internal yang diumumkan ipar Raffi Ahmad tersebut, per Rabu (27/11/2024), ia mengklaim real count sudah mencapai 36 persen suara.
Angka itu memiliki berbeda sedikit dengan hasil quick count Indikator yang digunakan Jeje Govinda, yakni 37,84 persen atau unggul dari dua artis lainnya, yakni Hengky Kurniawan-Ade Sudrajat dengan 23,96 persen, dan Didik Agus Triwiyono-Gilang Dirga dengan 17,66 persen.
Laporan: Muhammad Rafik