PADA hari dipanaskan emas perak itu dalam neraka jahanam, lalu dibakar dengannya dahi mereka, lambung dan punggung mereka (lalu dikatakan) kepada mereka: “Inilah harta bendamu yang kamu simpan untuk dirimu sendiri, maka rasakanlah sekarang (akibat dari) apa yang kamu simpan itu”. (QS At Taubah [9] : 35).
Ya Allah ya Robb, sungguh mengerikan dampak dari sikap kami yang tertipu oleh dunia.Â
Harta benda yang kami kumpulkan, ternyata kelak menjadi bahan baku untuk menyiksa kami di neraka jahanam.Â
Padahal kami amat mencintai bahkan tamak dengan harta benda tersebut. Hingga enggan berbagi terhadap mereka yang membutuhkan.
Kami mengabaikan halal dan haram dalam mencari dan mengumpulkannya. Bahkan dengan harta tersebut, kami bermaksiat kepadaMu. Astaghfirullah.
Ya Robb, ampuni kami ya Allah. Ampuni perilaku kami tersebut. Sungguh kami tak akan mampu menerima siksa di neraka karena harta.
Ampuni dan rahmati kami ya Robb. Tanpa ampunan dan rahmatMu, niscaya kami termasuk orang-orang yang merugi. Aamiin ya robbal ‘alamiin.
Oleh Edy Mulyadi, Korps Mubaligh Jakarta