KedaiPena.Com- PDI Perjuangan atau PDIP diminta dapat berhati-hati dalam menentukan dan mengambil sikap terkait dengan langkah putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) Gibran Rakabuming Raka yang maju sebagai cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
Pasalnya, jika PDIP salah memilih langkah dalam urusan Gibran akan bisa dimanfaatkan untuk kepentingan lawan politiknya. Dalam hal ini termasuk kepentingan pasangan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.
“Jangan sampai dimanfaatkan untuk kepentingan lawan politiknya. PDI Perjuangan memang harus hati-hati menyikapi keputusan Gibran Rakabuming yang memilih menjadi cawapres Prabowo Subianto,”’kata Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando Emas, Sabtu,(28/10/2023).
Meski demikian, Fernando mengaku yakin, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri akan berhati-hati menyikapi soal urusan dan masalah Gibran ini. Fernando yakin dengan kematangan dan pengalaman yang dimiliki Megawati.
“Apalagi PDI Perjuangan dan Bu Mega yang memiliki pengalaman terkait menyikapi keputusan dari orang terdekat mengenai sikap politik yang berbeda,” ujar Fernando.
Fernando menilai, pada waktunya PDIP secara tegas akan mengambil keputusan mengenai sikap politik Gibran yang lebih memilih menjadi pasangan dari Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
“Pada saatnya PDI Perjuangan akan mengambil keputusan mengenai sikap politik Gibran yang memilih menjadi cawapres Prabowo,” tandas Fernando.
Laporan: Tim Kedai Pena