KedaiPena.Com – Deputi Bidang Koordinasi Infrastruktur Kementerian Koordinator Maritim dan Sumber Daya, DR. Ir Ridwan Djamaluddin Msc dilantik sebagai Ketua Bidang Kemaritiman dan Perikanan, Pengurus Pusat Persatuan Insinyur Indonesia periode 2015-2018.
Ini tentunya sejalan dengan pekerjaannya di Kemenko Maritim, demi mewujudkan visi Poros Maritim. Ia mengatakan, bidang kemaritiman adalah program utama Pemerintah. Dan untuk mengelola kemaritiman serta perikanan, bangsa Indonesia harus menguasai dan menerapkan iptek.
“Secara umum, mengelola laut jauh lebih sulit daripada mengelola darat. Bangsa Indonesia harus mengembalikan jatidirinya,” tegas dia kepada KedaiPena.Com, Kamis (18/2).
Ridwan yang juga Ketua Alumni ITB ini mengatakan, ada beberapa hal yang menjadi prioritasnya. Di bidang internal, ia berjanji mempercepat sertifikasi insinyur bidang kemaritiman dan perikanan.
“Di eksternal, saya mendukung penyiapan dan memantau program Poros Maritim seperti pelabuhan, galangan kapal, pelayaran dan penguatan industri pengolahan sumberdaya hayati laut,” sambungnya.
(Prw/Foto: Istimewa)