KedaiPena.Com – Umar Zunaidi Hasibuan, kembali didapuk menjabat sebagai Wali Kota Tebing Tinggi untuk periode kedua 2017-2022. Usai dilantik di aula Martabe, lantai II Kantor Gubernur Sumut, senin (22/5) Umar menyebutkan beberapa program yang akan ia lakukan mengawali masa kepemimpinannya. Diantarnya konsolidasi internal pemerintah kota agar bisa bergerak lebih cepat, akurat, transparan, dan lebih melayani kepada masyarakat.
“Itu yang akan saya lakukan pertama untuk Pemerintahan Kota Tebing,†kata Umar.
Dikatakan, ia juga akan mewujudkan Kota Tebing sebagai ‘Smart City’. Selain itu akan menjadikan Kota Tebing sebagai kota jasa dan perdagangan, dengan tidak meninggalkan infrastruktur sosial maupun infrastruktur publik yang ada.
“Kita akan memberikan hal yang terbaik kepada masyarakat. Itu yang menjadi bagian yang kita rasa perlu untuk di dukung semua pihak, tidak hanya masyarakat Tebing saja. Saya kira Itulah yang kita harapkan,†bebernya.
Umar juga mengatakan, dengan dibukanya jalan tol tak lama lagi, diharapkannya perekonomian di Tebing Tinggi dapat tumbuh dan meningkat, khususnya bagi usaha mikro kecil dan menengah di Tebing yang akan menjadi primadona.
“Karena usaha mikro kecil dan menengah adalah tulang punggung ekonomi masyarakat yang ada di Tebing Tinggi,†katanya.
Kendati, Umar menyinggung bahwa pembangunan tol yang menghubungkan Tebing Tinggi – Kualanamu belum bisa digunakan secara keseluruhan sampai session 7. “Memang untuk jalan tol belum bisa digunakan keseluruhan. Tapi minimal, sampai session 6 sudah ada. Keluarnya nanti di Kampung Pon. Nanti tinggal nyambung saja,†terangnya.
Disebutkan, kendala utama dalam pembangunan ruas jalan tol tersebut adalah masalah pembebasan lahan. Hingga saat ini, lahan yang sudah dibebaskan untuk kepentingan pembangunan jalan tol tersebut sudah mencapai 41% lebih. “Kendala utamanya itu masalah pembebasan lahan. Dan sekarang ini, yang sudah dibebaskan ada 41% lebih,†katanya.
Laporan: Iam