KedaiPena.Com– Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) diterpa berbagai isu jelang masa pencoblosan Pemilu 2024 yang berlangsung pada tanggal 14 Februari nanti. Salah satu isu yang menjadi pembicaraan ialah fragmentasi atau perpecahan dalam Kabinet Indonesia Maju pimpinan Presiden Jokowi.
Isu ini dilontarkan pertama kali oleh Sekjen PDI Perjuangan atau PDIP Hasto Kristiyanto. Hasto menyebut fragmentasi di kabinet Presiden Jokowi kian kuat sehingga suasana di kabinet tak lagi kondusif meskipun sudah banyak dibantah oleh pihak Istana dan sejumlah menteri.
Menanggapi isu itu, Peneliti politik dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Wasisto Raharjo menyarankan, agar Presiden Jokowi dapat fokus bekerja dan tidak memikirkan hal lain disisa masa jabatanya.
“Saya pikir presiden perlu fokus saja bekerja,” kata Wasisto, Kamis,(1/2/2024).
Wasisto menegaskan, orang nomor satu di Indonesia ini harus melakukan penyelesaian berbagai program dan kebijakan sebelum tanggal 20 Oktober 2024 atau saat selesainya masa jabatan Jokowi sebagai Presiden RI.
“Dalam penyelesaian berbagai program dan kebijakan sebelum 20 Oktober 2024,” tandas Wasisto.
Laporan: Muhammad Lutfi