KedaiPena.Com – Kader PDIP Djarot Saiful Hidayat kejatuhan untung dengan menjabat pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta menggantikan tersangka penistaan agama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Ini merupakan momentum untuk mengembalikan suara PDIP yang jatuh drastis pada pilkada kemarin.
“Setidaknya dalam waktu yang singkat tersebut, Djarot harus bisa melaksanakan program-program yang pro rakyat dan merajut dukungan yang kemarin sempat menghilang, untuk investasi pemilu 2019 nanti,” kata Ketua Presidium Perhimpunan Masyarakat Madani (Prima), Sya’roni kepada KedaiPena.Com, Rabu (10/5).
Meski demikian, dia menilai jabatan Plt Gubernur DKI ini tidak terlalu menguntungkan PDIP, karena hanya bersifat sementara, tidak dalam tempo yang cukup lama. Namun, PDIP harus tetap masih bisa memanfaatkan posisi tersebut untuk merebut hati rakyat kembali.
“Mudah-mudahan kasus yang menimpa Ahok ini menjadi pembelajaran kepada para pemimpin lainnya, terutama Djarot sebagai PLT Gubernur, untuk bersikap humanis terhadap rakyat dan menghormati setiap agama yang ada,” beber dia.
Laporan: Muhammad Hafidh