KedaiPena.Com- Partai Demokrat resmi mendeklarasikan eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai capres di Pilpres 2024. Namun demikian, banyak pihak mempertanyakan langkah Demokrat yang mendeklarasikan Anies secara biasa-biasa saja.
Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya mengakui banyak yang mempertanyakan cara partainya mendeklarasikan Anies sebagai capres. Menurutnya, banyak pihak membandingkan deklarasi capres NasDem dengan Demokrat.
“Kenapa nggak bikin kayak NasDem melakukan kenapa ini hanya rilis nah menurut kami deklarasi yang paling penting adalah deklarasi 20%,” ujar dia kemarin.
Ia menjelaskan, bahwa deklarasi Demokrat sendiri telah diglorifikasi oleh rakyat. Ia berharap, agar segera deklarasi nasional yang dilakukan oleh ketiga parpol pengusung Anies Baswedan.
“Artinya deklarasi nasional harus dilakukan oleh para pendukung rakyat pendukung perubahan di seluruh keluarga Indonesia itu yang paling penting,” beber Wakil Ketua Komisi I DPR RI ini.
Ia juga meminta, agar ketiga partai pengusung Anies Baswedan segera menandatangani dukungan untuk pak sebagai calon presiden.
“Ya ini yang kami sedang terus dorong Tentu juga kami yakin bahwa NasDem dan PKS juga akan mensegerakan itu karena yang paling penting adalah Deklarasi yang (presidential thereshold) 20 persen,” pungkasnya.
Laporan: Tim Kedai Pena