KedaiPena.Com –Dua mayat perempuan yang ditemukan di perairan Poncan Ketek, Kota Sibolga, Sumatera Utara telah di evakuasi ke RSUD FL. Tobing, Sibolga, Rabu (7/9) sore.
Paskaevakuasi dilakukan, identitas kedua korban akhirnya diketahui. Yakni, Piestauli br Hutagalung (48), warga Desa Mela I, beragama Kristen Katolik dan bekerja sebagai karyawan Swasta. Korban berikut bernama Rapmaintan br Sitorus (46), warga Desa Ketaren, Kabanjahe, Kabupate Karo, bekerja sebagai karyawan Swasta.
“Informasi diterima dari Saksi, Irwansyah (52), nelayan asal gang Senggol, Ketapang, Sibolga,†tutur Humas SAR Sibolga, M. Abdu Hasibuan dalam keterangan pers.
Menurut Abdu, kronologis berawal saat kedua korban bersama Lambok Manalu (28) yang merupakan anak dari Piestauli br Hutagalung, dengan menggunakan perahu hendak mencari kayu di sekitar pulau Poncan Ketek.
Naas, badai tiba-tiba menerjang dan membalikkan perahu yang ditumpangi ketiganya. Dua penumpang perempuan itu akhirnya tewas tergulung ombak, sementara Lambok berhasil selamat dari maut.
“Lambok selamat dan berhasil berenang ke tepian pulau Poncan Ketek, sementara dua korban tak selamat,†kata Abdu.
(Har/ Dom)