KedaiPena.Com– Dinasti Klan Ratu Atut di Pilgub Banten 2024 pelan-pelan luntur bahkan kehilangan magis. Hal itu ditunjukkan dengan dalam hitung cepat atau quick count Pilgub Banten 2024 dari 4 lembaga survei yang dikeluarkan pada Rabu,(27/11/2024) pukul 15:00 WIB.
Dalam hitung cepat tersebut, pasangan Andra Soni-Dimyati Natakusumah unggul sementara dalam hitung cepat atau quick count Pilkada Banten dilakukan oleh Charta Politika, Rabu (27/11/2024).
Berdasarkan hasil quick count pada dengan 54,33 persen suara yang masuk, pasangan Soni-Dimyati memperoleh suara 57,37 persen. Sementara itu, pasangan Airin Rachmi Diany-Ade Sumadi memperoleh 42,63 persen suara berdasarkan hasil quick count.
Di lain sisi, Voxpol Center menyebutkan sebanyak 31,67% suara sudah masuk. Paslon Andra-Dimyati juga masih unggul dengan perolehan suara 56,55%, sedangkan Airin-Ade memperoleh suara sebanyak 43,45%