KedaiPena.Com – Setelah 4 hari berselang harga BBM (Bahan Bakar Minyak) masih menjadi bahasan yang masih hangat diperbincangkan. Pasalnya BBM di Indonesia saat ini tengah mengalami kenaikan harga di 34 provinsi.
Harga Pertamax sebelumnya, Rp9 ribu per liter kini menjadi Rp12.500 per liter. Sedangkan untuk Pertamax Turbo Rp14.500 per liter dan harga Dexlite Rp13.700 per liter. Sementara Pertalite tetap di harga Rp7.650 per liter.
Pantauan di Stasiun Pengisian Bahan bakar Umum (SPBU) Pertamina 34-15413, Jl. Parakan, Pamulang, Kota Tangerang Selatan, tak menunjukan kekurangan stok.
“Meski harga naik, stok Pertamax dan Pertalite masih aman, untuk beberapa hari ke depan,” kata salah satu petugas SPBU yang enggan disebut namanya, Senin (4/4/2022).
Diakui, memang ada penurunan terhadap pengguna BBM Pertamax sekitar 20 persen dan peningkatan di Pertalite 10-20 persen. Khususnya bagi pengendara kendaraan ber roda dua.
“Kebanyakan pembeli yang membeli BBM didominasi Pertalite dibandingkan dengan Pertamax,” ungkapnya.
Ia menuturkan untuk kendaraan beroda empat tidak ada kelonjakan siginfikan terhadap penggunaan Pertamax dan Pertalite.
“Yang biasa ngisinya Rp100 ribu – Rp300 ribu sekarang paling setengahnya,” ungkapnya.
Menurut petugas SPBU itu juga, untuk saat ini ketersediaan stok masih terbilang aman. Jika memang stok sudah mulai berkurang, bisa langsung memesan ke pusat untuk menjaga ketersedian BBM.
“Kalau di sini untuk stok Pertalite aman, karena untuk tangki penyimpanannya berkapasitas 16 ton di tempat kami dan memang di awal-awal kenaikan Pertalite langsung habis, tapi besoknya stok ada lagi,” tandasnya.
Laporan: Hera Irawan