KedaiPena.Com – Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Andreas Arie R Nugroho, berharap agar setiap manusia dapag bergerak maju di momentum perayaan imlek 2021 ini.
Andreas begitu ia disapa juga mengatakan, tahun baru Imlek kali ini tentunya penuh pengharapan besar untuk bangkit lepas dari suasana pademi covid-19.
“Dalam kondisi pademi ini banyak keluarga yang menggunakan media daring untuk bersilaturahmi dan memberikan ucapan kepada orang tua dan saudara serta kerabat. Bahkan tidak hanya keluarga yang merayakannya namun juga teman, tetangga ikut serta larut memberikan ucapan tentunya ini wujud sebuah rasa kedamaian, toleransi dan persatuan sebagai perwujudan semangat kebangsaan Bhineka Tunggal Ika,” kata dia, Sabtu, (13/2/2021).
Andreas juga menjelaskan, tahun kerbau logam ini memiliki makna-makna khusus.
Bagi Andreas, logam mewakili unsur yang gemerlap dari perhiasan bahkan bisa sampai jarum, penekanannya pada industri yang berunsur logam.
“Kerbau dalam budaya Tionghoa melambangkan pekerja keras. Tahun ini dunia mulai bergerak, manusia diharapkan mulai bekerja keras, ulet, jujur dan kuat untuk bergerak maju tidak seperti tahun-tahun sebelumnya,” sebutnya.
Andreas mengaku, meyakini vaksin covid-19 yang telah mulai didistribusikan secara cepat tentunya menciptakan kondisi kesehatan masyarakat yang lebih baik sehingga berdampak pada pemulihan ekonomi nasional.
“Tahun baru ini, sadari fakta bahwa dewi keberuntungan hanya memberkati mereka yang ceria dan optimistis. Selamat Tahun Baru China 2021 Xin Xiang Shi Cheng,” tandasnya.
Laporan: Sulistyawan