KedaiPena.Com- Bakal calon presiden atau Bacapres Ganjar Pranowo berharap masyarakat bisa memberikan masukan terhadap visi misi yang telah didaftarkan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Ganjar menyampaikan bahwa seluruh dokumen sudah diberikan kepada KPU RI. Termasuk, dokumen terkait visi misi dan program kerja yang telah diuraikan secara gamblang.
“InsyaAllah masyarakat akan bisa membaca dengan sangat mudah,” kata Ganjar, ditulis, Jumat,(20/10/2023).
Pasalnya, kata dia, dalam dokumen yang diserahkan kepada KPU terdapat sebuah barcode yang akan mempermudah masyarakat untuk melihat visi misi serta program kerja yang akan dicanangkannya nanti ketika terpilih.
“Mudah-mudahan nanti akan banyak masukan. Kami pengen mendengar terus menerus catatan masukan dari masyarakat,” ujarnya.
Menurut mantan Gubernur Jawa Tengah itu pun mengungkap alasan mengapa dirinya dan Mahfud MD mempersilakan masyarakat untuk memberikan masukan serta catatan atas visi misi yang dibuatnya tersebut.
“Agar bisa menyempurnakan itu sampai nanti kita berada pada posisi akhir, pada saat Pemilu yang akan datang 14 Februari,” pungkasnya.
Laporan: Tim Kedai Pena