KedaiPena.Com – Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Ahmad Hafisz Thohir menghadiri kampanye Pilwako Palembang pasangan calon Harjono-Fitrianti Agustina di Lapangan Banteng Kuto Besak.
Hafizs yang mewakili Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan yang berhalangan hadir, meminta agar masyarakat Palembang dapat kembali memilih pasangan Harjono-Fitrianti yang merupakan calon petahana di Palembang.
Hafisz menuturkan bahwa di masa kepemimpinan Harjono, Palembang terus mengalami peningkatan Pendapatan Anggaran Daerah (PAD) secara signifikan.
“Palembang terus mengalami peningkatan PAD yang sangat signifikan dari Rp550 M di tahun 2013, menjadi Rp1.55 T di tahun 2018, atau meningkat 82%,” imbuh dia dalam kampanye.
Tidak hanya itu, Hafisz melanjutkan, bahwa pertumbuhan ekonomi Palembang juga pada tahun 2017 berhasil menyentuh angka 5,7 persen. Di mana angka tersebut, jauh lebih besar dari rata-rata provinsi yang hanya 5 0,3 persen.
“Peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM), dimana pada tahun 2016 telah mencapai 76,59. Nilai IPM Palembang tersebut diatas rata-rata Provinsi 68,24 dan di atas Nasional 70,18,” beber dia.
Laporan: Muhammad Hafidh