KedaiPena.Com – Imam Besar Front Pembela Islam, Habib Rizieq Shihab dikabarkan akan kembali ke Tanah Air pada Selasa 10 November 2020 mendatang.
Kepulangan Rizieq ke Indonesia menjadi sorotan banyak, dengan berbagai pandangannya. Salah satunya Ketua Dewan Pengurus Pusat (DPP) Hanura, Inas nasrullah zubir.
Ia menilai kepulangan Rizieq terlihat seolah-olah dibuat heboh atas kepulangannya, dan seharusnya tidak perlu di besar-besarkan.
“Kepulangan Rizieq Shihab, kelihatan-nya dibuat heboh seolah-olah seorang diva, padahal sih biasa-biasa saja dan tidak perlu terlalu dibesar-besarkan,” kata Inas kepada wartawan, Sabtu, (7/11/2020).
Akan tetapi, menurutnya, yang paling penting Rizieq Shihab perlu menjelaskan terhadap masyarakat alasan Imam Besar FPI tersebut meninggalkan Indonesia.
Pasalnya, kata Inas, kepergian Rizieq dilakukan saat pihak kepolisian sedang menyidik kasus dugaan pidananya.
“Tapi yang penting adalah Rizieq Shihab perlu menjelaskan kepada masyarakat alasan dia meninggalkan Indonesia ketika polisi sedang menyidik beberapa kasus dugaan pidana-nya,” tambahnya.
Selanjutnya, Ia menyampaikan, beberapa kasus dugaan tersebut, diantaranya kasus dugaan pornografi dan jika perlu melakukan mubahalah agar semua dapat selesai.
“Terutama kasus dugaan pornografi-nya dan jika perlu melakukan mubahalah agar clear,” tandasnya.
Laporan: Sulistyawan