KedaiPena.Com – Anggota Komisi IV Fraksi Partai Demokrat Bambang Purwanto meminta, agar pejabat eselon I Kementerian Pertanian (Kementan) yang berfoto menggunakan seragam Kostranas NasDem dapat diberi sanksi tegas.
“Itu ada sanksinya, sangat jelas diatur. Ada sanksi ringan, sanksi sedang, sampai sanksi berat,” ujar Bambang, Selasa, (16/11/2021).
Bambang pun mendesak, agar sanksi yang didapat oleh pejabat eselon di Kementerian Pertanian ini dapat ditanyakan langsung kepada BKN dan KASN.
“Tindakan pejabat eselon di Kementan ini masuk dalam kategori mana, silakan teman-teman media meminta klarifikasi ke BKN, KASN,” ungkap Bambang.
Bambang juga mengungkapka, mereka yang diduga mengenakan baju Kostranas NasDem dan mendapatkan kritik tajam di Komisi IV memang kasusnya agak berbeda.
Pasalnya, kata Bambang, mereka termasuk dalam unsur pimpinan di Kementerian Pertanian RI. Karena itu, kategori sanksinya semestinya berbeda dengan bawahan.
“Kalau ini yang melakukan pimpinan, itu kan jadi masalah. Karena harusnya pimpinan itu memberikan keteladanan anak buahnya di bawah. Kalau pimpinannya memakai baju parpol, bagaimana bawahannya?” ucapnya.
Bambang menegaskan, bahwa ASN harus netral meski pimpinannya merupakan orang yang berasal dari partai politik.
Bambang mengatakan menteri itu pun harus mengesampingkan urusan politiknya dalam menjalankan tugas di kabinet.
“Yang pasti, ASN itu harus netral. Kami berharap, meski menterinya dari partai politik, tidak serta-merta bisa seenaknya membawa-bawa kepentingan partai di tubuh kementerian. Karena ketika mereka diberi amanah atau mandat dari Presiden, menteri bersangkutan harus melepas baju partai dan bekerja untuk kepentingan bangsa,” pungkas Bambang.
Laporan: Muhammad Hafidh