KedaiPena.Com – Geliat pilkada di Kabupaten Tapanuli Tengah terus memanas. Khususnya Partai Golongan Karya (Golkar) belum juga mengeluarkan keputusan akan mendukung siapa di Pilkada yang akan berlangsung 15 Februari 2017 itu.
Terkait itu, Sukran Jamilan Tanjung yang dikonfirmasi KedaiPena.Com melalui telepon mengaku mengharapkan dukungan itu.
“Di partai (Golkar) abang kan wakil ketua partai Golkar Sumut, Ketua Pemenangan Golkar di Tapanuli, ya wajarlah abang mengharapkan partai mendukung abang,†ujar Sukran.
Sukran yang diketahui akan segera mengakhiri masa jabatannya sebagai Bupati Tapanuli Tengah, besok Selasa (9/8) itu mengaku dukungan partai berlambang pohon Beringin itu memang belum diputuskan oleh DPP.
Tak hanya partai Golkar, ia juga mengaku belum ada satupun yang menyatakan dukungan terhadap dirinya di Pilkada Tapteng. “Memang kan belum ada keluar, kan ada tahapan yang harus dilalui,†ucap Sukran.
(Dom)