KedaiPena.Com- Cuitan dari cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka kembali menjadi perhatian dari para warga net pada, Selasa,(30/1/2024). Gibran memang dikenal kerap melontarkan dan mengunggah hal-hal lucu di akun media sosial X pribadi miliknya.
Kali ini,Gibran melontarkan pertanyaan soal makan siang. Gibran diketahui saat ini berada di Cirebon, Jawa Barat. Siang harinya pasangan Prabowo Subianto tersebut akan melakukan lawatan ke Bandung, Jawa Barat.
“Pagi ini masih di Cirebon. Siang nanti akan di Bandung seharian. Makan siang enaknya dimana ya?,” cuit Gibran dari akun X @gibran_tweet.
Para netizen pun langsung menyerbu akun media sosial milik putra sulung Presiden Jokowi tersebut. Salah satu yang menjawab pertanyaan Gibran ialah @deaokihardana. Ia bahkan melontarkan pernyataan satir.
Akun @deaokihardana menyarankan Gibran untuk makan siang bersama Presiden. Akun tersebut bahkan secara spesifik menyarankan Gibran untuk makan bakso dan minum es kelapa dengan presiden seperti yang dilakukan bersama Prabowo, Senin,(29/1/2024).
“Makan bakso bareng Presiden dong bran, sambil minum es kelapa,” cuit akun tersebut.
Akun @deaokihardana beralasan menyuruh Gibran untuk makan bersama presiden lantaran belakangan terakhir makan bersama pejabat lain. Ia menyebut Gibran belum pernah makan bersama presiden.
“Daei kemarin yang makan bareng Presiden pejabat lain mulu, cawapresnya belum pernah ni. Gapunya akses ke Presiden kah? Buat ajak makan bareng?,” pungkas akun tersebut.
Diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto santap siang bersama di kios Bakso dan Mi Ayam Pak Sholeh Bandongan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Senin (29/1/2024).
Keduanya tampak akrab berbincang sembari lahap menikmati semangkuk bakso dan minuman es kelapa muda. Santap siang ini dilakukan usai peresmian Gedung Graha Utama di Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah.
”Ya ini kan tadi baru ini kan baru saja saya dengan Pak Prabowo meresmikan Graha Utama di Akademi Militer Magelang, setelah itu, makan bakso, sudah,” kata Jokowi.
Laporan: Tim Kedai Pena