KedaiPena.Com – Politikus Partai Gerindra, Nizar Zahro menegaskan, bahwa partainya tegas menolak rencana pemerintah yang berniat melego sejumlah aset milik negara seperti pelabuhan, bandara dan tol.
Hal itu disampaikan oleh Nizar sapaanya dalam sebuah diskusi yang digelar oleh Satuan Relawan Indonesia Raya (Satria) di bilangan Kabayoran, Jakarta Selatan, Rabu (22/11).
“Gerindra menolak keras rencana pemerintah yang melego aset bangsa ke asing. Beberapa waktu lalu kita sudah mendengar ada beberapa- beberapa negara dan aset bangsa yang akan ditawarkan ke bangsa,” ujar Nizar.
“Dan banyak masyarakat yang tidak tahu bahwa saat ini BUMN melakukan kerja sama ke swasta dan menawarkan jalan tol atau lainnya ke swasta dan asing,” sambung Nizar lirih.
Anggota Komisi V DPR ini pun mempertanyakan manfaat apa yang akan didapat oleh masyarakat jika semua aset negara dijual atau dikerjasamakan ke asing.
“Kalau hanya mengambil keuntungan, BUMN kan sudah bertahun- tahun sudah berpengalaman. Kita cinta negeri ini. Tapi kita tidak ikhlas dan gak ridho kalo aset bangsa diberikan ke asing oleh pemerintah,” tandas Ketua Satria ini.
Laporan: Muhammad Hafidh