KedaiPena.Com- Partai Gerindra besutan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menilai jika pembentukan koalisi Indonesia Bersatu yang digagas oleh Golkar, PPP dam PAN tidak perlu diperdebatkan. Pasalnya, pembentukan koalisi parpol dalam demokrasi merupakan sesuatu hal yang sah.
“Yang dilakukan ketiga rekan partai itu Golkar, PAN, PPP itu saya rasa sih bukan hal yang perlu diperdebatkan. Karena di alam demokrasi ini, berkoalisi itu adalah sah-sah saja dan tujuannya pasti kan baik,” tegas Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Ahmad Dasco kepada awak media, Selasa,(17/5/2022).
Dasco sapaanya mengajak, semua pihak dapat mengapresiasi pembentukan koalisi yang digagas oleh Golkar, PAN dan PPP tersebut. Hal itu, kata Dasco, lantaran ketiga parpol tersebut telah siap dalam rangka menuju pemilu legislatif dan Presiden.
“Apapun yang dilakukan Golkar, PPP, PAN itu kita apresiasi karena berarti 3 partai ini juga sudah siap dalam rangka menuju pemilu legislatif dan pemilu presiden,” jelas Wakil Ketua DPR RI ini.
Dasco pun enggan mengomentari pembentukan koalisi tersebut lebih jauh. Termasuk soal posisi Airlangga Hartarto dan Suharso Monoarfa yang saat ini masih menjabat sebagai Menteri Kabinet Presiden Jokowi.
“Saya pikir apa yang dilakukan oleh pak Airlangga sebagai menteri sekaligus ketum partai ya saya pikir ini kan langkah-langkah politik yang kemudian dilakukan mewakili partai politiknya sehingga saya pikir gak ada hubungannya dengan tugas-tugas kementerian dan tidak perlu diperdebatkan,” pungkas Dasco.
Sebelumnya, Partai Golkar, PAN, dan PPP telah sepakat membangun koalisi gagasan jelang Pemilu 2024 dengan nama Koalisi Indonesia Bersatu. Kesepakatan membangun koalisi itu terjalin usai ketua umum dari ketiga partai politik tersebut menggelar pertemuan di Menteng, Jakarta pada Kamis (12/5/2022) malam lalu.
Laporan: Muhammad Hafidh