KedaiPena.Com- Partai Gerindra berharap Partai Solidaritas Indonesia (PSI) pimpinan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) yakni Kaesang Pangarep dapat bergabung di Koalisi Indonesia Maju (KIM) mendukung bakal calon presiden (bacapres) Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman menanggapi terpilihnya Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum PSI. Penetapan Kaesang menjadi Ketum PSI digelar dalam acara Kopdarnas di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Senin (25/9/2023) malam.
“Kami berharap dengan mas Kaesang jadi ketum, bisa membuat PSI mendukung pak Prabowo menjadi presiden 2024,” jelas dia di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa,(26/9/2023).
Habiburokhman menilai bahwa Prabowo dan Kaesang sendiri memiliki kedekatan. Bahkan, kata Habiburokhman, hal itu nampak terlihat dari Kaesang yang memiliki dan memakai koleksi t-shirt bergambar Prabowo.
“Kami berharap dengan bergabungnya mas Kaesang ke PSI ya siapa tahu bisa membawa PSI secara konkret dan secara resmi mendukung pak Prabowo sebagai capres 2024,” papar dia.
Meski demikian, Habiburokhman enggan menanggapi, sejumlah persepsi yang mengaitkan terpilihnya Kaesang sebagai Ketum PSI merupakan cara Presiden Jokowi mendukung bacapres Prabowo. Ia memandang, bergabungnya Kaesang ke PSI merupakan hal yang positif.
“Ya enggak tahulah kalau dikaitkan dengan pak Jokowi, tapi ya kami melihat hal yang positif lah dengan bergabungnya mas Kaesang ke PSI,” tandas Wakil Ketua Komisi III DPR RI ini.
Laporan: Tim Kedai Pena