KedaiPena.Com – Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Muhammad Haikal berharap agar Menteri Badan Usaha Milik Negara ( BUMN) Rini Soemarno dapat segera mengikuti rapat kembali dengan komisi VI DPR RI.
Pasalnya, aku Haikal, untuk menjalankan tupoksi dengan baik, Komisi VIÂ harus bisa menghadirkan kembali Menteri BUMN.
“Tapi keputusan yang melarang bu Rini ke DPRÂ adalah hasil rapat paripurna. Sehingga putusan untuk beliau kembali, juga harus dalam rapat paripurna. Tidak bisa hanya dalam rapat komisi,” kata Haikal kepada KedaiPena.Com, Rabu (1/2).
Haikal juga menjelaskan, keterwakilan Menteri Keuangan, Sri Mulyani yang mengantikan Rini selama ini tidaklah cukup efektif. Terlebih lagi jika membahas isu-isu strategis di BUMN.
Seperti masalah kepemimpinan di Pertamina, kala itu Rini membuat pos baru di Pertamina yaitu posisi Wakil Direktur Utama Pertamina, yang diemban, Ahmad Bambang.
“Menurut saya harus jelas saja siapa yang diamanatkan untuk pimpin Pertamina. Karena, ini BUMN paling strategis,” pungkas politisi Gerinda ini.
Laporan: Muhammad Hafidh
Foto: Istimewa