KedaiPena.Com – Dalam memperingati HUT RI ke 76 PDI Perjuangan Provinsi Banten menggelar vaksinasi Covid-19 gratis untuk masyarakat di Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Sabtu (14/8/2021).
Ketua Fraksi PDIP DPRD Provinsi Banten Muhlis mengatakan, kegiatan vaksinasi untuk dosis pertama tersebut merupakan kegiatan yang laksanakan kesekian kalinya oleh pihaknya.
“Tujuan kegiatan ini untuk mendekatkan pelayanan dalam rangka akselerasi vaksinasi di Provinsi Banten,” ucap Muhlis dalam keterangannya, ditulis, Minggu, (15/8/2021).
Ia pun menyampaikan kegiatan tersebut dilakukan guna mendukung program pemerintah untuk penanggulangan pandemi Covid-19.
Hal ini, kata dia, juga bertujuan untuk melakukan percepatan vaksinasi nasional menuju Indonesia sehat.
Ia menuturkan, di Provinsi Banten saat ini telah 19 persen masyarakatnya yang melaksanakan vaksinasi Covid-19 untuk dosis pertama. Sedangkan untuk dosis kedua baru mencapai 9 persen.
“Jadi vaksinasi ini bukan hanya tugas pemerintah, TNI, maupun Polri, tetapi tugas seluruh elemen,” katanya.
Ia berharap, dengan akselerasi vaksinasi Covid-19 di Provinsi Banten iki dapat membentuk herd immunity atau kekebalan komunal sehingga pandemi Covid-19 cepat berakhir.
“Mudah-mudahan ini bisa menjadi stimulan seluruh stakeholder. Baik parpol maupun organisasi kepemudaan,” pungkasnya.
Dalam kegiatan vaksinasi tersebut Fraksi PDIP DPRD provinsi Banten bekerjasama dengan pihak-pihak terkait menyediakan 1.000 dosis vaksin jenis Sinovac.
Laporan: Muhammad Lutfi