KedaiPena.Com – Humas Ikatan Kemah Ceria (IKC), Ali Surywidodo mengatakan bahwa penyelenggaraan Kemah Ceria Akbar di Gunung Bunder nanti akan diisi dengan sejumlah rangkaian kegiatan yang turut akan disupport oleh produsen peralatan outdoor ternama Avtech.
Ali sapaan akrabnya mengatakan serangkaian kegiatan acara tersebut antara lain campcraft, backpacking skills, talkshow kewirausahaan, fun games, lomba foto keren, prusiking dan tree climbing challenge.
Acara ini dilakukan di Gunung Bunder, Taman Nasional Gunung Halimun Salak, Bogor tanggal 23-25 Desember 2017.
“Ada beberapa games interaktif yang akan di garap oleh mereka (Avtech) juga. Nah kebetulan owner Avtech, Yudi Kurniawan akan mengisi acara talkshow sebagai sumbangsihnya kepada komunitas kami,” ujar dia saat berbincang dengan KedaiPena.Com, Rabu (13/12).
Dia melanjutkan pemilihan Avtech sebagai partner dari acara ini lantaran produk-produk brand outdoor yang berkantor di Jalan Raya Cilangkap ini sesuai dengan outdoor equipment dan dapat di pasarkan kepada semua anggota IKC. Ada sekitar 35 item produk yang di-support Avtech di acara tersebut.
“Harapannya adalah acara ini mampu memberikan edukasi sejak dini kepada keluarga Indonesia tentang pentingnya kelestarian alam dan juga sebagai alternatif liburan murah kepada anggota kami,” imbuh dia.
Untuk pendaftaran pada acara ini sendiri, Ali menuturkan, peserta tidak akan diberikan batas waktu. Baik, yang untuk umum maupun para anggota IKC. Pendaftaran juga tidak dikenakan biaya, hanya ada tiket masuk.
“Pendaftaran anggota resmi IKC tidak ada batas waktunya pendaftaran mengikuti setiap event IKC hanya sampai even berlangsung. Kalau buat umum sampai saat even berlangsung,” jelas dia.
“Tapi disarankan untuk bisa bergabung menjadi anggota resmi IKC sebab harga HTM akan dibedakan. Lalu menjadi anggota akan mendapatkan diskon di beberapa merchant rekanan IKC serta punya hak suara untuk di pilih dan memilih pengurus baru,” tandas dia.
Laporan: Ricky Sismawan