KedaiPena.Com- Pelayanan bagi para jemaah haji Indonesia 2024 masih menjadi pekerjaan rumah (PR) yang belum bisa dituntaskan oleh pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama (Kemenag).
Pasalnya, dalam pelaksanaan ibadah haji 2024 banyak jemaah Indonesia yang belum mendapatkan fasilitas atau tempat istirahat layak dari pemerintah dalam hal ini Kemenag.
Anggota DPR RI Nurhayati Effendi mengeluhkan pelayanan dari sisi fasilitas atau tempat istirahat bagi para jemaah haji 2024.
Nurhayati sapaanya heran lantaran pemerintah hanya menyediakan tenda seluas 200 m2 bagi 225 jemaah haji Indonesia.
“Jadi tenda disini 200m2 di isi 225 pax dan fasilitas minim. Tenda yang penuh sesak dan makanan telat datang,” kata Nurhayati menyampaikan keluhan soal pelayanan jemaah haji 2024, Minggu,(16/6/2024).
Tak hanya itu, Nurhayati yang juga sedang melakukan ibadah haji menyampaikan bahwa banyak jemaah haji yang tidur di lorong lantaran tidak tercukupinya tenda.
“Banyak tenda ga ada ac dan kipas. Padahal panas membara,” papar Nurhayati.
Laporan: Tim Kedai Pena