KedaiPena.Com- Nelayan Pati dan Rembang, Jawa Tengah, mengadu ke Fraksi Partai Demokrat (FPD) di Senayan, Jakarta, Senin, (26/6/2023). Mereka mengadu lantaran Sudah enam kali kapal mereka dibakar di perairan Kalimantan Barat. Saat menerima para nelayan dari Pati dan Rembang, Anggota Komisi 3 DPR RI Hinca Pandjaitan berharap agar pihak berwajib dapat menangani kasus yang menimpa nelayan Pati dan Rembang tersebut.
“Kami menerima perwakilan nelayan Pati dan Rembang yang sudah enam kali mengalami kejadian tidak baik. Kapal mereka dibakar, diduga oleh nelayan lokal sekitar Kubu Raya, Kalimantan Barat. Ini harus segera ditangani, ditengahi pihak berwajib,”kata Hinca, Selasa,(27/6/2023).
Menurut Hinca, jika aparat tidak menangani kasus ini dengan tegas sekaligus bijak, dikhawatirka akan terjadi konflik horizontal. Para nelayan sendiri sudah mengadu ke Bareskrim Polri.
“Karena ini sudah berulangkali. Harusnya, sekali kejadian saja sudah ada tindakan,” tegas Hinca lagi.
Laporan: Tim Kedai Pena