KedaiPena.Com – Wakil Ketua DPR Fadli Zon, Ketua Panja RUU KUHP DPR Benny Kabur Harman, Ketua Asosiasi Pakar Hukum Pidana KUHP dan KUHAP Andi Hamzah dan Pakar Hukum Pidana sekaligus Rektor Universitas Muhammadiyah Jakarta Syaiful Bakhri, berbicara dalam diskusi Solusi Nasional yang bertajuk “Quo Vadis RUU KUHP dan KUHAP”, di Function Room Gedung, Nusantara III, Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (6/7). Diskusi ini menyoroti banyaknya peraturan dan perundang-undangan terkait penegakan hukum di Indonesia yang tumpang tindih serta semakin dinamisnya dinamika persoalan hukum saat ini, sehingga revisi RUU KUHP dan KUHAP, dinilai mendesak agar masa depan dan penyelesaian hukum nasional di Indonesia akan semakin baik dan berkeadilan bagi seluruh Rakyat. Foto: Tkr/KedaiPena.Com
[slideshow]