KedaiPena.Com – Mantan Wakil Ketua Komisi Agama DPR RI Sodik Mudjahid mengaku harap-harap cemas dengan sosok Jenderal Purnawirawan TNI Fachrul Razi yang terpilih sebagai Menteri Agama dalam Kabinet Indonsia Maju periode 2019-2024.
Alasannya, kata Sodik, dari sisi kemampuan mengembangkan ruang lingkup tugas, Kementerian Agama memiliki tugas untuk mengembangkan pendidikan,bimas agama,haji, umrah serta balitbang.
“Kita pesimis, karena (Fachrul Razi) jauh dari bidang dan kompetensinya,” ungkap Sodik ditulis, Kamis, (24/10/2019)
Meski demikian, Sodik berharap, menerangkan sebagai tokoh yang memiliki latar belakang jenderal militer, Fachrul Razi memperbaiki manajemen haji karena manajeman haji lebih kepada soal manajemen mobilisasi jamaah, soal pondokan, katering dan keamanan.
Sodik juga meminta Menag baru ini menata aparat di Kementerian Agama yang bersifat vertikal sampai ke tingkat kecamatan.
“Kita (harus) optimis, sebagai jenderal, FR pasti punya kemampuan menata sampai unit pasukan paling bawah dan paling kecil,” tutur dia.
Sedangkan dari sisi reformasi birokrasi, Sodik berharap, Fachrul Razi mampu melakukan perombakan mental dan kultur kinerja.
“Kemenag selama ini paling lemah reformasi birokrasinya dan kultur birokrasinya sangat feodal. Kita berharap sebagai seorang jenderal berani melakukan reformasi kultur dan perombakan kultur kerja yang produktif efisien,” tutur dia.
Namun terkait untuk menahan radikalisme, Politikus Gerindra ini, mengkhawatirkan Fachrul Razi melakukan pendekatan militerisme generalis terhdap rakyat yang dicurigai sebagai kaum radikal.
“Jadi saya berharap Pak FR mampu melakukan pendekatan dialog dan edukatif,” tandas Sodik.
Laporan: Muhammad Lutfi