KedaiPena.Com- Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan melontarkan pernyataan terkait situasi politik terkini. Menko Luhut dalam sebuah video di akun instagram pribadinya mengimbau untuk tidak mudah memberikan label terhadap orang lain seperti ingusan atau penghianat.
Sejumlah pihak memandang apa yang disampaikan Menko Luhut tersebut mengarah kepada PDIP selaku partai penguasa saat ini. Pasalnya, PDIP terus melontarkan kritik pasca keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) soal syarat batas usia capres-cawapres yang melanggengkan Gibran Rakabuming Raka sebagai pendamping Prabowo Subianto.
Menanggapi hal itu, Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengaku sangat menghormati pendapat yang disampaikan Menko Luhut. Puan enggan mengomentari pernyataan dari sosok yang dikenal dekat dan menjadi kepercayaan Presiden Joko Widodo atau Jokowi tersebut.
“Ya itu pak Luhut punya pendapat. Saya tidak akan mengomentari pendapatnya pak Luhut,” kata Puan, Senin,(20/11/2023).
Meski demikian, Puan tetap mengingatkan pentingnya mengedepankan politik santun dan beretika. Puan memastikan dirinya dan PDIP selalu mengedepankan politik yang santun dan juga beretika.
“Tapi yang pasti saya selalu mengedepankan politik itu harus santun dan beretika,” jelas Puan.
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI ini berharap Pemilu 2024 dapat dilangsungkan secara jujur, adi dan damai. Ia menambahkan pesta demokrasi tahun depan haruslah berlangsung secara gembira.
“Pemilu ini harus dilakukan jujur, adil, damai, dan bergembira. Harus happy,” tandas Puan.
Laporan: Muhammad Rafik