KedaiPena.Com – Direktur Utama PT Perkebunan Nusantara III (Holding), Elia Massa Manik, ditunjuk sebagai Direktur Utama PT Pertamina (Persero) menggantikan Dwi Sutjipto, yang diberhentikan pada akhir Januari lalu.
Spekulasi pun bermunculan atas dipilihnya Elia Massa Manik pada saat Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS). Di antara yang menguat adalah untuk mendukung percepatan holding energi yang sudah direncanakan sejak lama.
Terkait hal tersebut, Anggota Komisi VII DPR RI, Eni Maulani Saragih mengakui, hal tersebut memang sempat menjadi pertanyaan dari Komisi VII DPR RI.
“Itu yang menjadi pertanyaan kita, karena memang kita belum pernah melakukan rapat dengan Pak Elia. Namun bisa saja dipilihnya beliau pada RUPS untuk mempercepat ‘holding energi’,” jelas Eni kepada wartawan di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (20/3).
“Lagi pula dia kan memang punya pengalaman dalam memimpin perusahaan holding (PTPN III),” sambung Eni.
Akan tetapi, ketika ditanya apakah Komisi VII DPR RI mendukung rencana percepatan holding energi tersebut, politisi Partai Golkar ini menyatakan komisinya menolak rencana tersebut.
“Bila dibuat BUMN khusus, kita sangat setuju. Namun, untuk holding energi kayaknya tidak. Lagi pula jika sesuai dengan rapat internal, masih banyak yang belum setuju dan sepakat semua,” pungkas dia.
Laporan: Muhammad Hafidh