KedaiPena.Com – Dalam hasil survei yang dirilis oleh Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA, Partai Nasdem mengalami kenaikan elektabilitas sebesar 4,2 persen. Dengan meningkatnya elektabilitas, posisi partai besutan bos media tersebut berada di papan tengah.
Dony Imam Priambodo, salah satu kader Nasdem yang saat menjabat sebagai Anggota Komisi XI DPR RI merespon positif meningkat elektabilitas partainya tersebut.
“Itu bagus dong dulu tahun 2013 survei 1,6% hasil pileg 6,72 % sekarang sudah 4,2% hasil pemilu akan jauh di atas itu berarti,” imbuh dia dalam perbincangan dengan KedaiPena.Com, Minggu (28/1/2018).
Donny panggilan karibnya mengungkapkan banyak strategi yang dibuat oleh partainya untuk penyelenggaraan pemilu di tahun 2019. Salah satunya adalah deklarasi “Jokowi Presidenku, Nasdem Partaiku”.
Kader Nasdem di seluruh Indonesia, kata Donny, telah memasang banner tersebut sampai pelosok tanah air. Hal itu juga didukung oleh kegiatan-kegiatan sosial yang dibuat oleh para kader.
“Semua kader kita sudah turun ke bawah. Kita ingin betul-betul mendekatkan diri kepada masyarakat, dan hal itu juga sudah dilakukan tidak hanya menjelang Pileg 2019 ini,” lanjut Donny.
Untuk diketahui, Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis hasil riset tentang isu partai politik di tengah tahun politik. PDIP dan Partai Golkar berada di papan atas.
PDIP sendiri berada di posisi pertama dengan raihan 22,2% , Golkar 15,5%, Gerindra 11,4%. Kemudian Demokrat 6,2%, PKB 6,0%, Nasdem 4,2%, PKS 3,8%, PPP 3,5%, Perindo 3,0%. Sedangkan PAN 2,0%, Hanura 0,7%, PSI dan PBB 0,3%, PKPI 0,2%.
Laporan: Muhammad Hafidh