KedaiPena.Com – Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota nomor urut 1 Tangerang Selatan (Tangsel) Muhamad- Rahayu Saraswati Djojohadikusumo diharapkan mampu membangun Tangsel dengan baik dari segi infrastruktur dan non infrastruktur yang terbebas dari korupsi jika terpilih nanti.
Hal tersebut disampaikan oleh Sekertaris Forum Silahturahmi Tangerang Selatan (SULTAN) Sa’arih Herlambang saat deklarasi dukungan kepada pasangan Muhamad-Saraswati di Sekber, Kampung Anggrek, Serpong, Tangsel, Minggu, (11/10/2020).
Forum SULTAN ini sendiri diterima langsung oleh Saraswati begitu calon Wakil wali Kota ini dikenal. Waketum Gerindra ini terlihat senang dan gembira dengan dukungan yang didapat.
“Kami harap pak Muhammad dan Saraswati ini memotivasi masyarakat memberikan pembangunan yang rakyatnya merasakan. Agar, Tangsel bersih dari korupsi dan pembangunan infrastruktur dan non infrastruktur berjalan dengan baik,” kata Sa’arih kepada KedaiPena.Com, seusai acara.
Forum SULTAN MS mengakui, bahwa selama ini baik dari sisi kesejahteraan, pendidikan hingga infrastruktur masih kurang baik dan belum terjamaah secara maksimal.
“Ini menjadi keprihatinan bagi forum kami,” tegas dia.
Hal tersebut, lanjut dia, termasuk kepada hal soal perlindungan bagi perempuan dan anak di Kota Tangsel selama ini. Bagi mereka, perlindungan anak dan perempuan belum maksimal.
“Memang perhatian perlindungan bagi anak dan perempuan masih kurang,” beber dia.
Laporan: Muhammad Hafidh