KedaiPena.Com – Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Li Claudia mengaku siap mendukung pencegahan dan penanganan wabah virus corona atau covid 19 di kotanya dengan memberikan bantuan tenaga hingga sumbangan dana.
“DPRD Tangsel siap memberikan bantuan tenaga pemikiran. Bahkan kami siap biaya dinas perjalanan kami dipotong untuk dialihkan membantu penanganan wabah corona ini,” kata Li Claudia kepada KedaiPena.Com, Selasa, (17/3/2020).
Alin begitu ia disapa mengatakan diperlukan kerjasama antara pihak dan lembaga demi menghadapi pandemi corona ini.
“Kita wajib berkerjasama agar Kota Tangerang Selatan bisa meminimalisir penyebaran virus ini. Kesiapsiagaan dan kepedulian mutlak bagi pencegahan penyebaran,” ujarnya.
Politikus Partai Gerindra ini pun mengapresiasi tindakan Dinas Pendidikan Tangsel yang juga segera meliburkan siswa-siswi dalam kegiatan belajar mengajar.
“Dinas Kesehatan sebagai ujung tombak dalam KLB ini wajib kita support apa yang menjadi kekurangan harus segera kita bantu, para tenaga medis yang berjibaku dalam garis terdepan patut kita beri reward,” ungkap dia.
“Tangerang Selatan harus segera memiliki crisis center bisa memberikan informasi yang terkait dalam penanganan. Sehingga masyarakat memiliki pedoman yang akurat dan tepat,” tandas dia.
Sebelumnya, Gubernur Banten Wahidin Halim menyatakan satu pasien positif Corona di Tangerang Selatan telah meninggal pada Senin (16/3/2020).
Wahidin mengatakan ada lima warga Banten yang dinyatakan positif terinfeksi virus corona covid 19.
“Satu pasien positif berasal dari Kecamatan Pondok Aren Kota Tangerang Selatan, meninggal,” kata Wahidin.
Laporan: Sulistyawan