KedaiPena.Com – Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sumatera Utara Anthony Siahaan mengaku dalam waktu dekat akan melakukan inspeksi mendadak (Sidak) terhadap seluruh angkutan transportasi yang akan dipergunakan pada musim mudik Lebaran 1437 Hijriyah.
“Itu (sidak-red) sudah pasti akan kita lakukan. Nanti kita akan periksa persiapan semua pengangkutan yang akan dipergunakan masyarakat untuk mudik lebaran nanti,” kata Anthony saat ditemui wartawan di Kantor Gubernur Sumut, Selasa (14/6) malam.
Menurut ia, Sidak itu tidak hanya akan dilakukan di Kota Medan, namun juga akan dilakukan oleh Dinas Perhubungan di masing-masing daerah.
“Tidaklah Medan saja. Itu nanti akan kita instruksikan ke seluruh Kabupaten dan Kota untuk melakukan hal serupa di tempatnya masing-masing,” katanya.
Sementara itu, disinggung penurunan tarif tiket transportasi darat, Anthony mengaku sulit dilakukan. Terlebih, lanjutnya momentum yang sudah dekat dengan mudik Lebaran.
“Sepertinya itu sulit kita lakukan. Tapi kita akan minta para pengusaha transportasi itu untuk meningkatkan fasilitas yang akan didapat para pemudik. Sehingga harga tersebut dianggap seimbang dengan fasilitas yang diterima,” katanya.
(Iam/ Dom)