KedaiPena.Com – Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mengungkapkan adanya kendala dalam proses vaksinasi Covid-19 tenaga kesehatan (nakes) di kota pimpinan Airin Rachmi Diany ini.
Hal tersebut diakui oleh Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Tangsel, Allin Hendralin saat dikonfirmasi oleh KedaiPena.Com. Allin Hendralin mengatakan, kendala dalam pemvaksinan lebih ke data tenaga kesehatannya.
“Untuk vaksin ini kendalanya lebih ke data, karena ada beberapa nakes yang belum masuk didata sistem informasi sumber daya manusia kesehatan,” kata Allin.
Saat ini, lanjut Allin, pihaknya masih terus mendata tenaga kesehatan dengan cara manual yang kemudian baru dimasukan ke dalam aplikasi.
“Jadi sampai saat ini kita memasukan data tersebut manual, nanti baru dimasukan ke aplikasi, untuk kendala lain tidak ada,” ungkapnya.
Allin menerangkan, saat ini tahap vaksinasi terhadap tenaga kesehatan di Kota Tangsel telah memasuki tahap kedua yang sudah dimulai pada 29 Januari 2021 kemarin.
“Vaksin untuk nakes sekarang kan tahap pertama, tapi 29 januari ini kita sudah masuk sesi kedua, jadi untuk nakes sudah penyuntikan kedua,” jelasnya.
Allin mengatakan, sejauh ini sudah sekitar 86 koma sekian persen tenaga kesehatan yang sudah divaksin.
“Yang terdaftar itu 7032 yang sudah divaksin 6113, sekitar 86 koma sekian persen,” tandasnya.
Laporan: Sulistyawan